Sidoarjo, Gontornews — “Jika rindu pondok melanda, mungkin bertemu kyai obatnya,” demikian kalimat yang tertulis dalam brosur acara temu alumni Gontor putri se-Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik, Kamis malam kemaren.
Dikatakan demikian karena dalam acara tersebut telah dihadiri sosok ayahanda tercinta, KH Dr Ahmad Hidayatullah Zarkasyi MA, mantan pengasuh Pondok Modern Darussalam Gontor Putri 1 Mantingan, Ngawi, Jawa Timur.
Para alumni setempat pun dengan beramai-ramai hadir dalam reuni itu agar bisa bertemu dan mendengarkan nasihat sang kyai. “Tugas utama seorang wanita adalah berkhidmah/mengabdi kepada suami,” itulah salah satu pesan KH Dr Ahmad Hidayatullah di malam itu.
Acara yang berlangsung pada 29 Maret 2018 lalu ini dimulai sejak pukul 19.30-21.30 wib. Bertempat di Masjid Jami’ Pesantren Modern Al-Amanah, Junwangi, Krian, Sidoarjo dan kepanitian juga diurus langsung oleh pihak Pondok Al-Amanah.
Alumni yang hadir adalah alumni putri dari tahun 1998 sampai tahun 2017. Bagi para alumni yang hadir, acara ini diakui mereka sangatlah berkesan baik. “Mereka bahkan berharap acara seperti ini dapat diadakan kembali,” ujar Zanuba Al-Fareni, Lc, alumnus Gontor Putri tahun 2005 kepada Gontornews.com.
Alasannya, lanjut ibu satu anak ini, karena selain bisa bertemu kangen kembali juga karena mendapatkan banyak motivasi luar biasa dari sang kyai. “Sehingga selepas acara, para alumni menjadi bertambah semangat untuk bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi,” pungkas alumnus Al-Azhar University, Kairo, tahun 2010 tersebut.[Editya Miranti]