Munich, Gontornews — Sebuah penembakan brutal terjadi di sebuah pusat perbelanjaan yang sibuk di Munich, Jerman, Jumat (22/7) sore. Sedikitnya sembilan orang tewas dan 21 terluka. Penembakan dilakukan oleh penyerang tunggal, yang kemudian menembak mati dirinya sendiri.
“Pelaku berusia 18 tahun keturunan Jerman-Iran dari Munich,” kata kepala polisi Hubertus Andrae kepada wartawan.
Menurutnya, penembakan itu dilakukan oleh satu orang. “Tidak ada tanda-tanda penembak lain yang terlibat dalam insiden itu,â€paparnya seperti dikutip Al Jazeera.
“Tersangka memiliki kewarganegaraan ganda dan tidak ada catatan kriminal sebelumnya,” tambah Andrae.
Menurutnya, motif penembakan brutal ini belum diketahui.
Sebelumnya, polisi mengatakan mereka sedang mencari tiga tersangka penyerang brutal di Olympia Shopping Centre Munich.
Dua orang awalnya diduga ikut melakukan penembakan dan keduanya telah meninggalkan tempat kejadian. Tapi kemudian polisi mengatakan, serangan itu dilakukan oleh pelaku tunggal.
David Chater dari Al Jazeera melaporkan dari luar pusat perbelanjaan di Munich, serangan itu tampaknya dilakukan oleh satu pria bersenjata.
“Polisi melihat ada dua aspek latar belakang penembakan itu. Pertama, dilakukan oleh pelaku yang mungkin anti-imigran. Kedua, mungkin dilakukan oleh pelaku yang mempunyai pandangan radikal.”
Setidaknya 21 orang, termasuk anak-anak, terluka dalam serangan itu, 16 di antaranya masih dirawat di rumah sakit.
Tubuh penembak ditemukan sekitar 1 km dari pusat perbelanjaan. Di dekatnya ditemukan sebuah ransel merah yang dicurigai berisi bahan peledak. [Rusdiono Mukri]