Depok, Gontornews — Madrasah Ibtidaiyah Terpadu (MIT) Nurul Iman 1, Tanah Baru, Depok, pada Selasa (18/2/2025) sukses menghadirkan Syaikh Ahmad Abdul Azhim, Wakil Rektor Ma’had Al-Azhar Mesir dalam acara Soft Launching Nurul Iman Al Azhari. Acara ini dihadiri sejumlah tamu undangan seperti tokoh masyarakat, alim ulama, dan orangtua siswa, serta dimeriahkan dengan sejumlah penampilan dari pelajar setempat.
Kegiatan Soft Launching Nurul Iman Al Azhari yang digelar sekitar pukul 9.30 WIB tersebut menuai decak kagum dan bangga dari banyak pihak atas pencapaian MIT Nurul Iman 1 dalam meningkatkan performa pendidikannya ke depan, khususnya dalam bekerjasama dengan Ma’had Al-Azhar Mesir. Dalam sambutannya, Syaikh Ahmad Abdul Azhim juga menyatakan rasa senangnya atas kerjasama ini dan siap untuk menyambut pelajar Nurul Iman yang hendak melanjutkan jenjang pendidikan di Ma’had Al-Azhar Mesir.
Kepada Gontornews.com, Syaikh Ahmad juga menjelaskan, “Mengapa harus Al-Azhar Mesir? Jawabnya ialah karena dia lembaga pendidikan terlama, tertua di dunia.” Sebagaimana diketahui Al-Azhar telah berdiri sejak tahun 970 Masehi dan telah memiliki kurikulum Bahasa Arab yang mutakhir, kurikulum al-Qur’an yang logis dan terukur, kurikulum pengetahuan agama yang kemprehensif dan integratif (pembahasan ilmu agama dasar pokok tuntas), serta kurikulum yang membentuk pola pikir dan ilmu.
Mantan Kepala Bagian Urusan Ujian dan Alumni Al-Azhar Mesir ini pun menambahkan bahwa Al-Azhar merupakan benteng Bahasa Arab, bentengnya agama Islam, dan yang menjaga agama Islam dengan Bahasa Arab dari dibentuknya sampai sekarang. Sesungguhnya generasi sekarang dan umat berporos kepada Al-Azhar dan bergabung dengan Al-Azhar sampai sekarang, tanpa terkecuali Indonesia. “Karena Al-Azhar adalah instasi agama yang mendapat penerimaan yang baik dari seluruh dunia,” tekan Syaikh.
Kurikulum Al-Azhar juga mengajarkan banyak hal, termasuk beragam perbedaan untuk menyebarkan kedamaian. Alumni Al-Azhar pun kemudian menjadi yang terbaik dalam mempresentasikan Islam secara baik, tentunya dengan cara yang baik pula.
Lantas mengapa kita harus belajar dan memperdalam Bahasa Arab? Syaikh Ahmad lantas menjabarkan karena Bahasa Arab merupakan bahasa terbaik pilihan Allah yang diberikan kepada kekasih-Nya, Rasulullah SAW. Al-Qur’an yang diturunkan dengan Bahasa Arab ini adalah mukjizat yang tidak bisa satu orang pun menandinginya, termasuk bangsa Arab yang sangat handal berbahasa Arab kala itu. Selain itu al-Qur’an juga merupakan bahasa surga yang nantinya kita akan ditanya di alam selanjutnya dengan Bahasa Arab.
Pada penghujung sambutannya, Syaikh Ahmad sekilas mengulas terkait peran para pengurus Al-Azhar dalam memperhatikan para pelajar asing dengan menyajikan kurikulum yang sesuai. “Hal itu menunjukkan bahwa para petinggi Al-Azhar bekerja siang malam untuk berkhidmat kepada pelajar asing,” tutupnya.
Acara soft launching ini pun kemudian dilanjutkan dengan pemukulan gong oleh Syaikh Ahmad Abdul Azhim sebanyak tiga kali. Dengan begitu MIT Nurul Iman 1 telah resmi mengubah namanya menjadi Nurul Iman Al Azhary. [Edithya Miranti]